PEKAN ASI SEDUNIA 2018 “Menyusui sebagai Fondasi Kehidupan”

oleh : dr. Elisabeth Yohmi, SpA, IBCLC

Pekan ASI Sedunia diperingati tiap Agustus. Tema tahun ini adalah Breastfeeding: Fondation of Life karena ternyata menyusui tidak hanya menyelamatkan kehidupan dan ekonomi keluarga, tetapi sebagai fondasi kehidupan. Menyusui dengan cara yang benar secara eksklusif dan dilanjutkan dengan pemberian makanan pendamping yang berkualitas dan dapat membantu mencegah malnutrisi dalam segala bentuk baik karena kurang gizi atau obesitas, menjamin ketahanan pangan bahkan di saat krisis sekalipun. Tidak hanya sebagai fondasi untuk perkembangan dan pertumbuhan anak, ASI juga merupakan kunci penting untuk mencapai tujuan pembangunan berkelanjutan (Sustainable Development Goals (SDGs)). ASI dapat membantu mengakhiri kelaparan, meningkatkan  nutrisi, dan mempromosikan kesehatan yang berhubungan dengan poin kedua dan ketiga SDGs. ASI juga berperan meningkatkan kesehatan anak dalam jangka panjang, menurunkan risiko penyakit tidak menular dan mengurangi kemungkinan diabetes dan penyaklt jantung ketika anak sudah dewasa (poin ketiga SDGs).

ASI juga berperan penting dalam mencegah malnutrisi, yaitu stunting, gizi kurang, dan obesitas. Stunting, yaitu perawakan pendek yang disebabkan karena kekurangan gizi kronik. Stunting merupakan masalah negara karena dampak jangka panjang yang ditimbulkan, yaitu gangguan perkembangan otak dan gangguan kognitif, yang selanjutnya berdampak pada kurangnya produktivitas dan kemampuan bekerja pada masa dewasa. Penyebab stunting adalah kombinasi kekurangan nutrisi dan infeksi berulang/kronik. ASI terbukti memiliki manfaat imunologi, yaitu menurunkan kejadian infeksi saluran napas akut dan diare sehingga berperan secara tidak langsung untuk mencegah stunting. Menyusui, akan mengurangi  risiko overweight dan obesitas sekitar 10 persen dibandingkan dengan yang diberi formula.

Sejak 1992, pada 1-7 Agustus setiap tahunnya ditetapkan sebagai Pekan ASI Sedunia. Tujuan mengkampanyekan ASI dalam minggu Pekan ASI Ini adalah untuk memastikan adanya perlindungan, promosi, dan dukungan menyusui bagi  para ibu sebagai kunci menuju pembangunan berkelanjutan. Salam ASI

Kami harap Anda sehat senantiasa.

Dapatkan info kesehatan RS St. Carolus di Harian KOMPAS setiap hari Minggu

Layer_1(11)
Reservasi
Layer_1(11)
Reservasi

You cannot copy content of this page

Scroll to Top
Chat WhatsApp
1
Butuh Bantuan?
Halo Sahabat Sehat Carolus 🥰

Terima kasih atas kepercayaannya terhadap RS St. Carolus. Kami selalu berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan yang berkualitas, dokter & tenaga medis profesional serta, fasilitas lengkap & canggih.